Usai penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara PT. Adhya Tirta Batam (ATB) dan PT. Kawasan Industri Nusantara (KINRA) pada 31 Mei 2023 lalu, kini ATB memasuki babak baru dengan menggelar Groundbreaking Ceremony Pembangunan Water Treatment Plant (WTP) Tahap II di Kavling K-1, KEK Sei Mangkei, Sumatera Utara, 23 Oktober 2023 yang lalu.
Dengan pengalaman ATB berhasil melakukan investasi untuk peningkatan sistem produksi mencapai kapasitas 3.610 liter/detik di 6 (enam) Instalasi Pengolahan Air (IPA), distribusi dan pelayanan dengan panjang pipa total lebih dari 4.200 km dan tangki reservoir distribusi dengan kapasitas 63.000 m3 untuk memenuhi kebutuhan air bersih di Pulau Batam, ATB dipercaya untuk melakukan perencanaan, pembiayaan, pembangunan dan pengoperasian WTP tersebut selama 25 tahun. Kepercayaan yang diberikan kepada ATB dalam sistem penyediaan air bersih di KEK Sei Mangkei menambah daftar daerah yang telah mendapatkan sentuhan profesional dari ATB.
KEK Sei Mangkei merupakan KEK pertama di Indonesia yang menjadi percontohan dan telah diresmikan beroperasi oleh Presiden Joko Widodo pada 27 Januari 2015. Memiliki luas lahan mencapai 1.933,8 Ha yang berlokasi di Kabupaten Simalungun, KEK ini memiliki kegiatan utama di sektor industri pengolahan kelapa sawit, pengolahan karet, pariwisata dan logistik di bawah pengelolaan PT. Kawasan Industri Nusantara (KINRA) yang merupakan anak usaha PT. Perkebunan Nusantara III (Persero).
“Suatu kebanggaan ATB berkesempatan untuk ambil bagian berinvestasi di KEK Sei Mangkei dengan membangun Instalasi Pengolahan Air (IPA) untuk mendukung ketersediaan suplai air bersih ke tenant-tenant industri. Groundbreaking ini adalah komitmen awal dari dimulainya proyek Instalasi Pengolahan Air yang akan kami bangun. Dengan pengalaman yang telah dimiliki dalam pengelolaan air bersih di Indonesia, ATB menjamin kualitas, kuantitas dan kontinuitas suplai air di kawasan ini”, ucap Presiden Direktur ATB, Ir. Benny Andrianto Antonius, MM dalam sambutannya.
Acara ini dihadiri oleh para petinggi dan karyawan dari PT. KINRA, PT. Perkebunan Nusantara III (PTPN III), Administrator KEK Sei Mangkei, PT. Sei Mangkei Nusantara III (Dry Port) dan tenant kawasan seperti PT. Unilever Oleochemical Indonesia dan PT. Industri Nabati Lestari (INL). Direktur Utama PT. Bangun Cipta Kontraktor (BCK) selaku pemegang saham ATB juga hadir dan turut melakukan prosesi Groundbreaking.
Sebelumnya acara Groundbreaking ini telah dimulai dengan rangkaian kegiatan seperti Corporate Social Responsibility (CSR) ATB Peduli pada 10 Oktober 2023 dengan memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu yang berdomisili di sekitar kawasan KEK Sei Mangkei.
Benny menyampaikan bahwa hari ini adalah langkah pertama bersama dengan ATB mewujudkan perubahan positif yang menguntungkan bagi kemajuan roda perekonomian khususnya di Wilayah Kawasan Ekonomi Khusus Sumatera Utara. Kami siap berbagi semangat dan antusiasme untuk selalu memberikan yang terbaik bagi peningkatan sistem penyediaan air di Indonesia pungkasnya.